bebas
Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android

Kali ini Saya akan membagikan Tips & Trik Cara supaya Mempercepat Charging Baterai HP Android Anda. Di Jaman sekarang HP di Kehidupn Sehari - hari bukanlah hal yang asing lagi, bahkan sekarang HP sudah menjadi hal yang wajibkan di bawa kemana saja. Namun Setiap HP pasti memiliki Daya baterai yang berbeda - beda. Ada yang Daya Baterainya cepat habis ataupun juga ada yang lama, Namun kenapa Ketika kita Charging HP Android kita Rata - rata Penuhnya bisa bersamaan, dan banyak juga yang mencari bagaimana Supaya mempercepat Charging Baterai HP Android namun ketika di gunakan Bisa lebih lama.

Tidak perlu Basa - basi lagi Berikut Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android Anda.

1. Jangan Charger Melalui PC/Laptop

Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android


Terkadang entah karena tidak menemukan colokan listrik atau apa kita men-charger smartphone kita melalui port USB yang ada pada PC ataupun laptop. Tentu saja ini sangat lambat. Bandingkan saja, ouput dari USB 2.0 hanya mampu memberikan daya sebesar 0.5A. Bahkan USB 3.0 pun hanya mampu memberikan maksimal daya 0.9A. Jadi proses charging smartphone kalian akan berlangsung 2 kali lebih lama atau bahkan lebih karena itu belum termasuk proses sinkronisasi yang dilakukan terus menerus antar smartphone dan komputer.

2. Gunakan Charger/Cassan Original Bawaan

Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android

Saya sarankan gunakan charger original yang didapat pada saat kalian membeli smartphone tersebut. Charger tersebut sudah teruji dan dirancang sedemikian rupa oleh pabrikannya agar dayanya sesuai dengan smartphone kalian. Umumnya charger menggunakan daya 1 Ampere. Tapi ada juga beberapa yang menggunakan daya lebih dari itu. Makin besar dayanya makin cepat proses charging yang dilakukan. Tetapi dilain sisi hal ini juga bisa menyebabkan baterai kalian bocor jika daya yang dikirimkan charger melebihi batas daya yang dianjurkan oleh pabrikan. Maka dari itu, gunakan charger original.

3. Gunakan Airplane Mode / Mode Terbang Saat Melakukan Charging

Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android

Dengan mode ini hubungan smartphone kalian dengan dunia maya akan terputus. Bahkan dengan sinyal operator pun akan terputus. Jadi kalian tidak akan bisa menerima panggilan, sms, apalagi internetan. Seperti yang kita tahu paket data cukup rakus memakan daya beterai kita. Kalau kalian mau charger dalam kondisi smartphone mati sih lebih bagus. Tapi tentu akan repot kalau mesti hidupin-matiin smartphone tiap kali mau charger.

4. Jika tidak mau menggunakan Cara yang no 3, Gunakan Sinyal GSM

Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android

Cara no 3 adalah cara lebih cepat dibanding cara yang ini, jika kalian sedang sms'an atau bbm'an, whatsapp'an, dll, dan dikira penting misalkan sedang kontek dengan bos, rekan kerja, atau kekasih, tidak mungkin kan harus menggunakan Airplane Mode? Karena semua sinya dimatikan anda tidak bisa menerima sms, bbm, whatsapp pada smartphone anda. Gunakan sinyal GSM, jangan WCDMA (3G). Dan gunakan untuk aplikasi yang tidak terlalu memakan baterai contohnya browsing, facebookan, twitteran, streaming, dll. Jangan digunakan seperti itu. Sinyal GSM (2G) tidak terlalu memakan baterai jika hanya di gunakan untuk kepentingan sms/bbm dan sahabat"nya.

5. Jika tidak mau menggunakan Cara no 3 dan 4, Matikan Koneksi/akses Data

Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android

Cara ini hanya dapat digunakan untuk sms'an dan telephone, saya sarankan gunakan hanya untuk SMS, karena tidak terlalu memakan baterai, jika HP tidak digunakan lebih baik gunakan cara no 3.

6. Taruh Ditempat Dingin

Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android

Maksud dari cara ini bukan berarti sobat harus menaruh dalam kulkas juga yah. Nanti malah masuk angin smartphonenya. Maksud saya jangan taruh ditempat yang empuk seperti kasur, sofa, atau bahan empuk lainnya. Taruhlah ditempat yang keras seperti lantai misalnya agar panas yang dihasilkan bisa diminimalisir. Juga kalau bisa di ruangan ber AC. Jangan charger diruangan yang bahkan bikin kalian mandi keringat walaupun smartphone anda tidak dimainkan.

6. Jangan Dimainkan Saat Melakukan Charging

Tips Trik Dan Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android

Jangan mainkan handphone dulu saat charging berlangsung. Apalagi sambil main game, browsing, chatting, Ataupun untuk Download.

Ya, kira-kira itulah Tips Cara Mempercepat Pengisian Baterai yang saya bisa berikan kepada anda. hasil dari pengalaman menggunakan Android.

Semoga Artikel Ini Bisa bermanfaat bagi anda. terimakasih Sudah mau berkunjung  Ke-Blog Kami Ini.

Jangan Lupa Klik Like & Share Artikel ini supaya lebih banyak yang tahu Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android Anda.

"Berbagi Itu Indah"



loading...
1 Komentar untuk "Cara Mempercepat Charging Baterai HP Android Anda"

Gan, ada software / aplikasi untuk mempercepat charge gak?